Puluhan ribu pulau dan ratusan suku bangsa, bahasa dan adat istiadat daerah justru dapat memperkokoh pesatuan dan kesatuan bangsa. Geograpiea membantu kamu mengenali lebih dekat wilayah-wilayah geografis Nusantara. Semakin kenal, semakin tumbuhlah rasa cinta kita pada negeri berjuluk zamrud khatulistiwa ini.
segitiga.net |
Aplikasi games Geograpiea membantu kamu mengenali nama Provinsi berikut ibukotanya. Letak geografis provinsi-provinsi di Indonesia juga diperkenalkan dengan permainan ala peta buta. Ini adalah istilah untuk peta yang tidak diberi tanda nama tempatnya.
Saya memberi nilai 4 dari 5 untuk aplikasi games yang diluncurkan pada awal tahun 2014 ini. Dua poin disumbangkan dari benefit dan value yang melekat pada games ini, sebagai wawasan dan pengetahuan dalam rangka meningkatkan rasa cinta tanah air (baca: nasionalisme).
Dua poin lainnya disumbangkan oleh kemahiran Agate Jogja sebagai pengembang aplikasi yang menyajikan kualitas animasi berkelas sekaligus skema permainan yang menghibur. Tidak mengherankan karena selama ini Agate Jogja telah mampu bersaing dalam percaturan pengembang aplikasi games di tingkat dunia.
Di sisi lain, Geograpiea tak luput dari kekurangan. Glenn Prasetya dalam ulasannya di id.technoasia.com menyarankan agar aplikasi permainan ini disempurnakan pada sekuel selanjutnya. Hal ini disebabkan Geograpiea sudah tuntas dimainkan dalam waktu relatif singkat. Begitu pun, games ini cukup layak dimainkan untuk mengasah wawasan kamu tentang wilayah-wilayah geografis di nusantara dengan cara yang menyenangkan!
Banda Aceh, 14 Januari 2016.
Referensi Pendukung:
Glenn Prasetya, https://id.techinasia.com/agate-jogja-merilis-geograpiea-untuk-android/
mantap. mudah2an makin banyak aplikasi kreatif dari dalam negeri ya
ReplyDeleteSetuju, terus berkarya dgn semangat positif pemuda-pemudi Indonesia. :-)
ReplyDelete