Beranda · Wisata · My Extraordinary Life · Menu 2

Tiada Balasan Kebaikan Selain Kebaikan

Arya kebingungan. Keringat dingin bercucuran dari pelipisnya. Membasahi seluruh tubuh dan ranjangnya. Belum pernah sebelumnya ia sepanik itu.

Tagihan rumah sakit pondok tempat ia menimba ilmu agama yang menjadi penyebabnya. Ia kebingungan bagaimana harus membayarnya. Kondisi badannya yang semula biasa saja, hanya sekedar meriang, justru semakin menjadi setelah tak sanggup mencari jalan keluar untuk membayar tagihan tersebut.

Saat itu, di awal tahun 1990-an, tak ada telepon selular yang bisa dengan mudahnya menghubungi orang tuanya di kampung halaman, dua belas jam perjalanan dengan menggunakan bus. Tidak ada telepon yang bisa dihubungi dengan mudah, kecuali mungkin telepon asrama. Tak ada layanan pesan singkat (SMS) apalagi aplikasi whatsapp. Hanya sepucuk surat yang dikirim lewat pos.

Dalam kepanikannya, tubuh Arya menggigil kedinginan. Sekonyong-konyong ia menarik semua seprei dari dalam lemari. Ia mencoba untuk menemukan apa saja benda berharga di sana. Segala harapan seakan menemui jalan buntu.

Di tengah kekalutannya, ia terhenyak melihat segulung kertas berwarna. Ya, uang yang ia cari-cari untuk membayar biayanya berobat.

Tak terbayangkan rasa bahagianya saat itu. Penuh rasa syukur ia panjatkan kepada Allah Swt, Dzat Yang Maha Kuasa.

Tanpa ia sadari, sekian lama ia menyimpan uang tersebut untuk menghindari kasus pencurian di asrama sekolahnya. Kasus yang seringkali terjadi, sehingga ia mau tak mau waspada. Pernah suatu ketika ia kebingungan setelah menyimpan uang tersebut, dan dengan penuh harap ia berdoa semoga Allah Swt memberikannya kepada orang yang tepat.

Dan Allah Swt menjawab doa tersebut pada saat yang tepat. Saat pemuda itu benar-benar membutuhkannya, ia pun berjodoh kembali dengan uang tersebut saat ia memerlukannya untuk biaya berobat.

Kisah tersebut menjadi pelajaran bagi kita untuk senantiasa berbaik sangka kepada Allah Swt, dalam segala kondisi yang kita hadapi. Jangan pernah menyerah dan berputus asa dalam bekerja dan berdoa kepada-Nya, karena Dia adalah sang penggenggam semesta dan segala peristiwa di dalamnya.


Image result for goodness


Banda Aceh, 24 Oktober 2019


Cerita ini berdasarkan kisah nyata, dan nama-nama dalam peristiwa ini disamarkan demi kepentingan privasi.



Artikel keren lainnya:

Dilema Kerajinan Aceh Antara Warisan Budaya dan Kreasi Kontemporer


Tenun songket Aceh atau songket Aceh merupakan mahakarya kerajinan budaya Aceh sejak berabad silam. Di masa lalu, tenun sutera asal Aceh menjadi komoditas utama dalam perdagangan dunia, di mana Aceh menjadi salah satu pusat transit pelayaran dunia yang cukup sibuk dengan letak geografisnya yang sangat strategis di Selat Malaka.

Alih-alih menjadikannya sebagai produk warisan budaya semata, kerajinan tenun songket yang berkembang di sejumlah wilayah yang memiliki budaya Melayu, justru lebih mudah dikembangkan saat dipadupadankan dengan fashion modern. Tren fashion terkini sudah berkembang modest fashion, yaitu mode pakaian yang mengutamakan gaya kesopanan. Tren ini bahkan telah diterima di masyarakat Barat yang serba terbuka.

Ketika masyarakat melirik pasar dan peluang busana muslimah – yang justru hidup saat dijadikan mode daripada diberlakukan sebagai aturan yang ketat – di sinilah peluang bagi masyarakat Aceh untuk mengembangkan potensi dan kreativitasnya memasuki pasar global.

Mewakili komunitas sadar budaya I Love Songket Aceh, di mana saya merupakan salah seorang co-founder, saya pernah diundang menghadiri pembahasan mengenai fashion tradisional Aceh di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh. Pertemuan itu dihadiri oleh sejumlah budayawan, pelaku fashion, pakar sejarah serta para pejabat terkait di dinas tersebut.

Budayawan Aceh Barlian AW, budayawan Aceh yang turut diundang saat itu, menyampaikan kutipan naskah kuno "The Atjeh Code" atau Pohon Kerajaan Aceh. Manuskrip itu memuat 21 kewajiban bagi rakyat Aceh  di masa silam yang dipermaklumatkan Sultan Ali Mughayat Syah pada Ahad, 12 Rabi'ul Awwal 913 H, yang berbunyi sebagai berikut:

"... Kelima. Diwajibkan atas sekalian rakyat Aceh yang perempuan iaitu mengajar dan belajar membikin tepun (tenun) bikin kain sutera dan kain benang dan menjaid (menjahit) dan menyulam dan melukis bunga-bunga pada kain pakaian dan barang sebagainya."

Manuskrip itu dapat ditemukan di perpustakaan Universiti Kebangsaan Malaysia yang dapat pula diakses di sini.

Dalam kesempatan itu, turut hadir pula sejumlah pakar sejarah dan budaya, serta para desainer berbakat. Kala itu kami diundang dalam rangka sumbang saran bagi penyusunan peraturan gubernur mengenai pakaian daerah.

Satu hal yang saya ingat dari pertemuan tersebut adalah pernyataan seorang budayawan bahwasanya budaya dapat mengalami perubahan karena sangat erat kaitannya dengan perilaku manusia. Sifatnya pun dinamis sehingga tidak dapat disikapi secara saklek.

Tenun Songket Aceh Mahakarya Budaya Warisan Indatu


Berbicara kebudayaan lokal tentunya tidak dapat terpisahkan dari industri kerajinan tradisional. Pembenahan aspek manajerial dan pemasaran tak boleh diabaikan apabila kerajinan tradisional kita ingin tetap berdaya saing dalam arus perdagangan global. Di samping itu, kebanggaan dalam mengangkat warisan budaya leluhur melalui sebuah produk karya seni budaya dengan nilai estetika yang tinggi patut untuk terus dilestarikan.

Foto bertajuk : "Vrouw bezig met het weven van een kain te Atjeh" yang diperoleh dari koleksi KITLV Digital Media Library. Foto ini diambil di Aceh Besar, Provinsi Aceh. Sumber foto di sini

Seperti halnya usaha tenun Songket Aceh Nyakmu yang berdomisili di Desa Siem, Kecamatan Darussalam, Aceh Besar. Songket Nyakmu merupakan brand lokal wastu citra atau kain tradisional nusantara -- yang diwariskan dari generasi ke generasi. Budaya menenun merupakan warisan leluhur masyarakat Aceh, seperti halnya budaya membatik pada masyarakat di Pulau Jawa.


Upaya Songket Nyakmu mengembangkan wastu citra daerah mendapat dukungan penuh dari Gubernur Provinsi Daerah Istimewa Aceh (nama Provinsi Aceh ketika itu) yaitu Prof. Dr. H. Ibrahim Hasan, MBA. Pada periode 1980-an hingga 1990-an, karya-karya Songket Nyakmu dijual dan dipamerkan di Jakarta dan Bali, bahkan hingga ke mancanegara seperti Singapura, Malaysia dan Sri Langka. Pada tahun 1991 beliau dianugerahi penghargaan Upakarti yang diserahkan langsung oleh Presiden H. M. Soeharto.

Belum lama menikmati kesuksesannya, usaha Songket Nyakmu menghadapi berbagai kendala. Bermula konflik yang melanda sejak sekitar tahun 1999, kala itu tak jarang para pengrajin menghentikan kegiatan menenun untuk berlindung dari kontak tembak. Pada tanggal 26 Desember 2004, musibah gempa dan tsunami melanda yang mengakibatkan sebuah galeri karya songket Nyakmu yang disimpan di Banda Aceh rusak parah dan mengalami kerugian tidak sedikit.
Di samping usaha tenun Songket Nyakmu di Desa Siem, Aceh Besar, terdapat pula usaha tenun songket Aceh lainnya di Desa Miruek Taman, Aceh Besar yang dikelola oleh Ibu Jasmani. Ibu Jasmani adalah murid dari Nyakmu yang membina sejumlah ibu rumah tangga di desanya bekerja paruh waktu menenun songket. Pada masa jayanya, banyak murid-murid yang berguru pada Nyakmu dari berbagai daerah di Provinsi Aceh.
Pemerintah daerah melalui mantan Gubernur (Alm.) Prof. Dr. Ibrahim Hasan, MBA bersama sang isteri Siti Maryam sangat berperan dalam pengembangan industri kerajinan souvenir Aceh. Begitu pula mantan Bupati Aceh Besar (Alm.) Drs. H. Sanusi Wahab beserta isterinya Herawati yang konsisten dalam membina para pengrajin souvenir khas Aceh.
Menurut penuturan Herawati saat ditemui team I Love Songket Aceh, atas inisiatif dan komitmen pemerintah daerah saat itu maka dibinalah industri kerajinan budaya Aceh berbasis rumah tangga (home industry). Herawati yang saat ini aktif di Dekranasda Aceh dan sebagai Dosen FKIP PKK Universitas Syiah Kuala menggambarkan masa-masa tersebut sebagai masa kejayaan para pengrajin souvenir khas Aceh.

Industri rumah tangga songket Aceh ternyata berpotensi sebagai wisata atraksi bagi pelancong yang ingin menyaksikan proses pembuatan songket Aceh. Untuk memenuhi kebutuhan tersebut, didirikanlah Balee Buet Jaroe (Pusat Kerajinan Tangan) Siti Maryam di Desa Miruek Taman, Aceh Besar.


Pemerintah daerah saat itu juga aktif mengirimkan para pengrajin sebagai delegasi ke berbagai event seni dan budaya berskala domestik maupun mancanegara. Dari kegiatan tersebut diharapkan dapat diperoleh umpan balik untuk pengembangan industri kerajinan budaya Aceh. Di antara event yang diikuti oleh Jasmani adalah Festival Budaya Tongtong di Belanda pada tahun 1984.
Pada tahun 2003, Jasmani menikah dengan Parliansyah, seorang pemuda asal Samadua Aceh Selatan. Dari abang Jasmani yang sedang merantau ke Aceh Selatan itulah jodoh mereka dipertemukan. Pada 30 Agustus 2004 mereka dianugerahi seorang buah hati bernama Alfarrizqi.

Musibah gempa dan tsunami yang melanda Aceh pada 26 Desember 2004 turut menimpa sebagian wilayah Desa Miruek Taman. Namun, seiring perdamaian dan keberhasilan proses rehabilitasi dan rekonstruksi pasca tsunami membuat pariwisata Aceh mulai dilirik oleh masyarakat dunia.


Dari puluhan wanita yang pernah berprofesi sebagai penenun di Desa Miruek Taman, hanya tinggal sekitar lima orang yang terbilang masih aktif mengerjakan pesanan tenun dari rumah-rumah mereka. Itupun, di desa tersebut sepertinya hanya Jasmani saja yang masih menguasai pembuatan motif.


Sebagai pengrajin, Jasmani juga mengharapkan perhatian serius pada regenerasi pengrajin. Hal tersebut dapat diwujudkan antara lain dengan pemberian muatan lokal menenun bagi pelajar dan mahasiswa di bidang terkait.

Kreasi Kontemporer dari Tenun Songket Aceh, Mengapa Tidak?

Berbicara kebudayaan lokal tentunya tidak dapat terpisahkan dari industri kerajinan tradisional. Pembenahan aspek manajerial dan pemasaran tak boleh diabaikan apabila kerajinan tradisional kita ingin tetap berdaya saing dalam arus perdagangan global. Di samping itu, kebanggaan dalam mengangkat warisan budaya leluhur melalui sebuah produk karya seni budaya dengan nilai estetika yang tinggi patut untuk terus dilestarikan.

Rekomendasi penting yang dapat kami sampaikan melalui komunitas I Love Songket Aceh adalah pentingnya regenerasi pengrajin. Hal ini juga telah disuarakan oleh kalangan pengrajin sendiri, di mana pada umumnya telah berusia lanjut. Hanya semangat dan bekal keterampilan yang diwarisi turun temurun, yang memberi napas terakhir bagi keberlangsungan tenun songket Aceh ini dalam menghadapi penetrasi produk tekstil yang diproduksi secara masif dewasa ini. Bila perlu, mereka dipekerjakan sebagai pegawai daerah sehingga dapat fokus untuk menekuni profesi sebagai pengrajin profesional.

Diskusi Gathering Tenun Songket Aceh (DGTSA) 2015. Sumber foto di sini.

Hal lainnya yang tidak kalah penting adalah upaya penggalian secara terus menerus mengenai motif-motif khas Aceh. Apa dan bagaimana makna filosofisnya. Selama ini kita hanya mengenal motif Pinto Aceh dan Pucok Rebong. Benarkah hanya kedua motif itu saja?

Dra. Hj. Mukhirah, M.Pd, dosen Prodi Tata Busana Jurusan PKK Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Syiah Kuala, menyatakan bahwa terdapat banyak motif khas Aceh dengan ragam makna dan filosofi tersendiri. Namun, tidak banyak lagi generasi muda yang tertarik untuk mempelajari dan mengenal lebih dekat.

Tak kenal maka tak sayang, tak sayang maka tak cinta. Ungkapan tersebut tampaknya tepat untuk menjelaskan fenomena tergerusnya motif-motif khas Aceh dalam era modern. Ibu Mukhirah dalam kesempatan tersebut menggambarkan sejumlah motif khas Aceh dari berbagai daerah di Aceh, antara lain Aceh Besar, Aceh Pidie, Aceh Barat dan Aceh Timur.

Terbuka peluang untuk mengeksplorasi motif-motif tersebut sesuai perkembangan zaman, namun tetap tidak boleh meninggalkan sekurang-kurangnya satu ciri khas yang melekat pada motif tersebut. Di antara ciri khas motif Aceh adalah terdapat banyak lekukan. Selain itu, motif khas Aceh cenderung lebih banyak kepada flora atau tumbuh-tumbuhan.

Zulhadi Sahputra, ST, MT yang juga dosen Jurusan Arsitektur Universitas Syiah Kuala ini, budaya dilihat bukan sekadar sebagai warisan masa lalu, (yang harus dilestarikan), tetapi menjadi sumber pengetahuan untuk masa kini dan masa yang akan datang.

Zulhadi menambahkan, transformasi budaya merupakan keniscayaan karena kebutuhan dan persoalan masyarakat akan selalu berubah dari masa ke masa. Generasi muda menurut Zulhadi seharusnya tidak menjadikan pandangan negatif terhadap inovasi sebagai penghalang untuk berkarya dan unjuk diri. Sehingga, dapat bermanfaat untuk lingkungan yang lebih luas.

Para perancang busana ternama pun tidak kurang menampilkan tenun songket Aceh dalam karya desainnya. Seperti Didiet Maulana, sang desainer pemilik brand Ikat Indonesia dan Svarna yang menggunakan tenun songket Aceh dalam rancangan busana pengantin Aceh kreasinya. Demikian pula Yurita Fuji di Milan Fashion Week SS 2019 pada bulan September 2018 yang lalu. Keduanya menggunakan tenun songket Aceh yang diproduksi langsung oleh para pengrajin dari Aceh.


051ba79d78e067e755d5c7d006e0a448.jpg
Kreasi Tenun Songket Aceh oleh Didiet Maulana, perancang busana dan owner brand Ikat Indonesia

Prestasi-prestasi yang telah dicatatkan dengan tinta emas tersebut tentulah sangat membanggakan dan membuktikan tenun songket Aceh layak mendunia. Namun prestasi tersebut tidak boleh membuat kita terlena dan hendaknya dapat memicu untuk terus bergerak demi kebangkitan tenun songket Aceh sebagaimana abad ke-18 dan ke-19 di mana ia menjadi komoditi utama perdagangan nusantara.

 Semoga.













Artikel keren lainnya:

Aceh Kreatif: Menyibak Potensi UMKM Lokal ke Pentas Global

Pernyataan Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Aceh beberapa waktu silam mengenai persentase orang kreatif di Aceh yang tidak lebih dari satu persen sempat menjadi perbincangan hangat. Perihal yang menjadi bahasan adalah tolok ukur apa yang digunakan untuk memberi penilaian tersebut.

Apabila kita perhatikan data statistika yang disajikan dalam Aceh Dalam Angka 2018, dapat dilihat angka indeks pertumbuhan manusia (IPM) provinsi Aceh pada tahun 2017 sebesar 70,60. Angka tersebut tidak terlalu jauh selisihnya dengan rata-rata IPM seluruh provinsi di Indonesia yaitu sebesar 70,81. Angka indeks pertumbuhan manusia (IPM) ini saya jadikan tolok ukur karena belum ada standar untuk mengukur kreatvitas penduduk secara umum.

Aceh Kreatif sejauh ini telah merumuskan tiga sasaran utama dalam peyusunan programnya, yang mencakup:
1. Penyediaan sentra produksi yang berbasis potensi sumber daya lokal dan berorientasi pada pasar lokal;
2. Perlindungan produk-produk yang dihasilkan oleh industri lokal agar dapat bersaing dengan produk dari luar Aceh; dan
3. Merangsang lahirnya industri kreatif yang potensial terutama di sektor jasa.


Lebih jauh, apabila dikaitkan dengan ekonomi kreatif, maka kita dapat memperhatikan 16 bidang utama ekonomi kreatif sebagaimana dirumuskan oleh Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf). Keenambelas bidang tersebut dapat diuraikan sebagai berikut:
1. Aplikasi dan pengembangan permainan.
2. Arsitektur.
3. Desain produk.
4. Fesyen.
5. Desain interior.
6. Desain komunikasi visual.
7. Seni Pertunjukan.
8. Film, animasi dan video.
9. Fotografi.
10. Kriya.
11. Kuliner.
12. Musik.
13. Penerbitan.
14. Periklanan.
15. Seni rupa.
16. Televisi dan radio.

Ekonomi kreatif sendiri dapat dimaknai sebagai kegiatan ekonomi yang menitikberatkan kreativitas sebagai modal utama dalam meningkatkan nilai tambah ekonomi. Ide besarnya adalah menggali potensi yang ada pada masyarakat untuk berjuang dan mencapai kemajuan bersama.

Di provinsi Aceh sendiri, dengan pencanangan slogan Aceh Kreatif yang merupakan bagian dari slogan utama Aceh Hebat, telah menelurkan sejumlah program unggulan. Melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Aceh Kreatif masih konsisten untuk mengikuti sejumlah perlombaan dalam rangka kampanye pariwisata halal di tingkat dunia yang pernah diraih provinsi Aceh pada tahun 2016 silam. Pada bulan April 2019 yang lalu, Aceh meraih runner up sebagai Destinasi Wisata Halal Indonesia dari lima provinsi di Indonesia.

Adapun kriteria yang digunakan mengacu kepada standar Indonesia Muslim Travel Index (IMTI), yang menjadikan access, communications, environment dan services (ACES) sebagai kriteria utama penilaian. Keberhasilan tersebut semakin mengukuhkan upaya provinsi Aceh dalam mewujudkan pariwisata berbasis halal.



Sumber di sini


Dalam pengembangan pariwisata, provinsi Aceh terus fokus mengembangkan sejumlah destinasi wisata unggulan. Provinsi Aceh memiliki potensi wisata alam yang sama baiknya dengan potensi wisata sejarah dan budaya. Potensi wisata alam tersebar di seluruh penjuru mulai dari perairan Sabang dan Pulo Aceh hingga ke Kepulauan Simeulue. Kontur geografis yang beragam pun dapat ditawarkan bagi para wisatawan.

Jumlah turis mancanegara terus mengalami peningkatan. Pada tahun 2018 tercatat jumlah wisatawan asing sebesar 106.281 jiwa, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 75.758 jiwa.  Sementara jumlah pengunjung domestik pada tahun 2018 tercatat sejumlah 2.391.968 jiwa, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 2.288.625 orang.

Sementara dari bidang industri kerajinan, prestasi yang diraih pemerintah Aceh adalah dengan diakuinya Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Aceh sebagai pembina teladan dari 34 provinsi di Indonesia. Hal ini menunjukkan adanya keseriusan pemerintah untuk menggerakkan kembali roda pembinaan hingga ke pelosok kabupaten dan kota.



sumber di sini

Dalam mendorong ekonomi kreatif, pemerintah Aceh secara lintas sektoral juga mendukung upaya pengembangan potensi ekonomi lokal, melalui pemberian kesempatan bagi Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) asal Aceh untuk mengikuti kegiatan pembinaan dalam pengembangan usahanya. Tidak hanya itu, UMKM juga diberi kemudahan fasilitas untuk mengurus Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK) melalui kantor kecamatan di seluruh provinsi Aceh. Demikian pula dengan layanan pengurusan sertifikasi halal melalui Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan dan Makanan (LPPOM) MPU Aceh. Seluruh pengurusan izin tersebut telah lebih mudah dan tidak memakan waktu lama bagi kalangan usahawan. Tidak kalah penting, bagi UMKM yang telah dipandang layak, dapat diikutsertakan dalam sejumlah program pameran dagang baik nusantara maupun mancanegara.




Foto: Pertamina
Sumber di sini  
 
Program-program tersebut diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Aceh yang saat ini terus disorot karena beragam data statistika yang menunjukkan pertumbuhan ekonomi Aceh masih jauh di bawah rata-rata pertumbuhan nasional. Namun jauh di atas pencapaian angka-angka tersebut, tentunya kita harapkan program-program Aceh Kreatif dapat mendorong peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat, sehingga pemerataan pendapatan dapat dirasakan secara berkeadilan.

Di sisi lain, peningkatan kualitas dan kuantitas program secara bertahap diharapkan dapat meningkatkan efek pengganda (multiplier effect) program-program tersebut sehingga di masa mendatang akan lebih banyak lagi warga Aceh yang beralih ke dunia usaha, karena telah memperoleh pembinaan dan pendampingan yang berkesinambungan dalam pengembangan usahanya. Sehingga masa-masa emas kejayaan perdagangan Aceh dapat kembali bersinar.

Semoga.








      

Artikel keren lainnya:

When be Good is not Enough: Kisah Motivasi Dasrul Chaniago

Ada yang unik saat upacara wisuda mahasiswa Universitas Syiah Kuala yang digelar pada 2 Mei 2019, di mana saya turut serta sebagai wisudawan program Magister Manajemen. Di antara para wisudawan ada sosok profesional yang ternyata didapuk untuk memberi kata sambutan sebagai motivator. Tradisi mengundang motivator ini merupakan tradisi yang terbilang baru di universitas jantung hati rakyat Aceh ini.

Artikel keren lainnya:

Terlambat Itu Tidak Menghargai Orang Lain

Rasanya saya takkan pernah melupakan pagi itu. Dinginnya ruang AC di auditorium utama Hermes Hotel Banda Aceh seakan tak terasa. Segenap persiapan di malam hari seakan tak berguna. Semua itu karena acara pembukaan sebuah seminar internasional dalam rangka peringatan 10 tahun tsunami yang sedianya dilangsungkan tepat pukul delapan justru molor dari rencana.

Tak sedikitpun terduga, sayalah yang harus mempertanggungjawabkan semuanya.

Oh iya, perkenalkan saya Azhar Ilyas. Saya berada di kepanitiaan kegiatan tersebut sebagai anggota seksi Acara, lantaran pernah menjadi siswa bahasa Jerman yang diadakan oleh Perhimpunan Alumni Jerman (PAJ) Cabang Banda Aceh. Sungguh sebuah kehormatan bisa bergabung dalam kepanitiaan kegiatan prestisius yang dihadiri para pemakalah dalam dan luar negeri -- termasuk di antara mereka dari Jerman.

Sejenak mundur ke malam hari saat briefing akhir persiapan sebelum acara. Pembagian tugas telah dilakukan. Sebagian besar panitia juga merupakan penyaji makalah atau presenter dan tidak menginap di hotel, sehingga mau tidak mau hanya kami beberapa panitia seksi acara yang mempersiapkan upacara pembukaan.

Pagi pun tiba. Saya tak begitu ingat apakah saya sempat menikmati sajian sarapan hotel yang seharusnya bisa dinikmati para panitia dan peserta di kegiatan berskala internasional tersebut. Yang pasti mundurnya kegiatan pembukaan -- yang padahal menurut saya tidak terlalu lama menurut kebiasaan yang berlaku di kota saya, yaitu sekitar 15-20 menit -- segera saja menjadi bahan kegundahan salah seorang guru bahasa saya yang merupakan salah seorang penanggung jawab umum acara.

Biasanya beliau sangat ramah. Bahkan sangat bersahabat. Bukan sekali dua kali kami dijamu untuk perayaan kecil. Tapi tidak pagi itu.

Pagi itu raut wajahnya membahasakan kegundahan yang sangat. Dalam bahasa Indonesia ia meminta pertanggungjawaban. Saya hanya bisa terdiam sewaktu guru bahasa saya mengungkapkan uneg-unegnya. Dia tidak marah sambil menggebrak-gebrak meja seperti yang lazim kita saksikan di sinetron. Cukup dengan kata, intonasi dan sorot mata, hari itu saya benar-benar tahu betapa berharganya kedisiplinan itu.

Lidah saya kelu. Rasanya rasa lapar karena belum sarapan pun menguap entah ke mana. 

Saya menceritakan betapa kondisi pagi itu benar-benar di luar prediksi saya. Sang ketua seksi acara, Safar -- bukan nama sebenarnya -- mendadak harus pulang ke rumah sejak malam harinya karena kondisi kesehatan anaknya. Sementara Hamdi -- bukan nama sebenarnya -- tiba-tiba dimintai menjemput salah seorang peserta dari bandara Sultan Iskandar Muda.

Sedangkan saya, justru berharap-harap bahwa kondisi pagi itu telah berhasil ditangani oleh yang lainnya. Sebelum pulang, Safar sang ketua seksi acara memang sempat meyakinkan Hamdi bisa mengomandoi pembukaan dengan baik.

Saya tahu, memang tidak ada alasan yang dapat saya kemukakan. Dan, dalam kondisi tersebut memang alasan hanya akan memperkuat bahwa sayalah yang bersalah. Meskipun awalnya sulit sekali menerima sikap sang guru, namun perlahan saya mulai mengerti bahwa inilah kedisiplinan "punklitch" yang diterapkan di negara yang kini disegani sebagai salah satu negara maju tersebut.

Salah seorang guru bahasa Jerman saya memang sering mengulang-ulang cerita tersebut. Tentang seorang Profesor di negara Jerman yang memarahi mahasiswa yang terlambat. Menurutnya, tidak pandai mungkin bisa diajari, namun tidak disiplin itu sudah merupakan sebuah karakter buruk yang susah diubah.

Saya sadari, hari itu saya mendapatkan pelajaran yang sangat berharga tentang kedisiplinan. Pelajaran yang takkan terbayar dengan biaya kursus berapapun juga.

Saya berharap khususnya bagi diri saya sendiri agar dapat meningkatkan sikap disiplin ini dari waktu ke waktu. Seperti ungkapan sang maestro biola Indonesia yang mendunia mendiang Idris Sardi -- bahwa terlambat itu sebenarnya tidak menghargai orang lain.

Anda setuju juga bukan dengan pendapat tersebut, pemirsa? ^_^



Banda Aceh, 21 Agustus 2019








*) Nama-nama dalam kisah nyata ini sengaja disamarkan untuk alasan privasi.

Artikel keren lainnya:

Performa Asus VivoBook Ultra A412DA: Si Ramping nan Stylish Teman Aktivitas Multimedia Kamu

Di masa kini, kehadiran laptop terpinggirkan dengan kehadirian teknologi telepon seluler. Bayangkan saja, banyak handphone menawarkan fasilitas multimedia yang serupa. Meski dengan layar yang lebih kecil tentu saja. Namun tak dapat dipungkiri, laptop udah terlanjur nyaman sebagai teman bekerja.

Buat saya pribadi sih, bekerja dengan laptop bisa sedikit menjauhkan diri dari distraksi ponsel. Apalagi karena tugas-tugas yang saya hadapi seputar administrasi. Kudu fokus dan konsentrasi penuh ala Deddy Corbuzier. Maklum, diriku paling susah-sungguh kalau diminta bekerja multi-tasking, bisa-bisa amburadul jadinya. Tapi, kalau harus bawa laptop berat kan jadinya.

Sumber foto di sini




Nah, sekarang ada solusi untuk kamu yang nyaman bekerja dengan laptop tapi libet dengan bawaan yang membebanimu (kayak judul lagu aja, ya pemirsa). Dengan ukurannya yang merupakan terkecil di dunia, Asus VivoBook Ultra A412DA memiliki layar berukuran 14" merupakan yang paling kecil dan paling ringkas di kelasnya di mana beratnya hanya 1,5 kg.

Keunggulan ini bisa manjakan seabrek aktivitas kamu: tumpukan tugas kantor, deadline tugas akhir, nonton drakor, karaokean bareng dengan lagu-lagu nostalgia, mengedit video travelling kamu atau bisa juga buat stalking mantan. Mantan teman kuliah atau teman kerja maksudku, hihihi jangan pada baper, ya... (bercanda, pemirsa).

Selain kecil alias imut, Asus VivoBook Ultra A412DA punya beragam pilihan warna yang bisa ekspresikan kepribadian kamu yang ceria dan penuh gaya. Ada warna transparent silver yang memberikan kesan tampilan yang ramping nan canggih. Ada pula warna Slate Grey yang membuatnya tampak lebih simpel. Warna Peacock Blue juga memiliki opsi unik di mana warnanya dapat berubah sesuai sudut pandang penikmat. Sementara warna Coral Crush memberikan kesan warna yang lebih cerah.


Dari sisi kecepatan kerjanya, Asus VivoBook Ultra A412DA dilengkapi pula dengan prosesor AMD Ryzen 3000 Series yang lebih mampu menjalankan lebih banyak program secara bersamaan. Ibaratnya perempuan yang konon lebih pandai menangani pekerjaan secara multi-tasking, demikian pula kinerja prosesor AMD dibandingkan dengan prosesor pendahulunya. Di Indonesia sendiri seri AMD yang udah hadir termasuk Ryzen 3 dan Ryzen 5.

Sumber gambar di sini


Keunggulan prosesor tersebut masih ditambah lagi dengan performa DDR4 RAM yang mencapai 16GB. Begitu pula dengan dual band Wi-fi 5 (802.11 ac), yang benar-benar memanjakan kebutuhan kamu untuk pekerjaan yang multitasking, editing multimedia, atau bermain game daring.

Asus VivoBook Ultra A412DA juga sudah dilengkapi dengan Windows 10 versi asli. Jadi tidak perlu repot lagi membeli aplikasi Windows. Apalagi membeli bajakan, bisa-bisa tidak barokah ya seperti kata Ustaz Sanusi, ya pemirsa.


Masih belum cukup, Asus VivoBook Ultra A412DA semakin komplit dengan dual storage yang memberi performa data super cepat dan memori penyimpanan yang lebih besar. Tidak tanggung-tanggung, untuk SSD + HDD tersedia memori hingga 512 GB + 1 TB.

Segitu aja?

Belum, masih ada seabrek keunggulan Asus VivoBook Ultra A412DA termasuk sensor fingerprint. Belum lagi dukungan fitur Windows Hello yang memudahkan kamu untuk login dengan mudah ke sistem operasi (OS).




Nah, dengan segudang performa tersebut, pantas rasanya si ramping nan stylish Asus VivoBook Ultra A412DA kamu jadikan teman kerja dan bermultimedia pribadi kamu. Tunggu apa lagi, pemirsaa!!

Tulisan ini diikutsertakan dalam lomba blog Asus Vivobook Ultra A412 DA


Artikel keren lainnya:

Tangan-tangan Tak Terlihat

Dalam kehidupan banyak hal yang kita lalui dan rasakan. Kita tak dapat memungkiri akan adanya peran "tangan-tangan tak terlihat" yang memungkinkan kesuksesan yang kita raih. Tidak mungkin kita dapat mengklaim kesuksesan yang kita raih semata-mata atas upaya kita.

Ada jasa orang tua dan keluarga yang membesarkan dan mengurusi kebutuhan kita sejak masa kecil. Ada guru yang mengenalkan kita pada dunia melalui membaca, menulis dan mengira. Tidak sedikit peran-peran "tangan tak terlihat" tempat Allah Swt menitipkan pertolongan-Nya. Meski kita selaku insan lebih sering lalai dan melupakan.

"Kalau kamu berpikir "the invisible hand" adalah pemerintah, maka Pengantar Ekonomi kamu belum lulus," ujarnya mantap. Tak banyak yang kuingat, namun bahasan kami tentang uraian Adam Smith sang ekonom neo-klasik mengenai peran "tangan-tangan tak terlihat" itu terus terngiang. Terlebih, mungkin itulah diskusi terakhir kami sebelum dirinya meninggal dalam musibah dahsyat gempa bumi dan tsunami akhir Desember 2004 silam.

Namanya Ikram Said. Dengan mudahnya ia dapat ditemui di Mushalla Almizan kampus Fakultas Ekonomi Universitas Syiah Kuala. Dari yang kudengar, ia sempat melanjutkan S2 di Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia (UI) walaupun akhirnya menamatkannya di sebuah universitas di Australia. Saat di Aussie, beliau hanya tinggal menuntaskan tesisnya saja. Pembiayaan kuliah Magister Aplikasi Financing itu ditanggung sepenuhnya lembaga keuangan internasional tempat ia bekerja.

Hal lainnya yang sempat terdengar adalah ia menghabiskan masa SMA-nya di Jakarta. Kalau tak salah pula, di SMA 8 Jakarta, tempat favorit bersekolah di ibukota dan satu leting pula dengan salah satu nama tenar yang kini mengurusi keuangan negara: Sri Mulyani. Kala itu nama tersebut juga sedang dipercaya sebagai menteri keuangan. Meski informasi ini tak begitu dalam kugali, namun hal ini sudah menunjukkan kecerdasan aktivis rohis kampus ini.

Kesan terakhir dari salah seorang yang sungguh bersemangat jika diajak berbicara mengenai ekonomi Islam ini adalah kegiatan Seminar Nasional Ekonomi Syariah yang digelar pada triwulan terakhir 2004. Meski Aceh masih dalam status darurat militer, namun tak menyurutkan langkah civitas akademika termasuk kami yang bergiat di kepanitiaan kegiatan yang diselenggarakan Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Ekonomi Universitas Syiah Kuala tersebut. Adiwarman Karim, direktur Karim Business Consulting yang kini dikenal luas sebagai pakar ekonomi syariah yang mendunia, kala itu menjadi salah seorang pembicara utama (keynote speaker).

Teriring doa semoga almarhum senantiasa beroleh tempat yang layak di sisi-Nya.

Kembali ke bahasan, barangkali ada peran "tangan-tangan tak terlihat" yang abai kita syukuri. Ada jasa orang tua dan keluarga yang membesarkan dan mengurusi kebutuhan kita sejak masa kecil. Ada guru yang mengenalkan kita pada dunia melalui membaca, menulis dan mengira. Tidak sedikit peran-peran "tangan tak terlihat" tempat Allah Swt menitipkan pertolongan-Nya. Meski kita selaku insan lebih sering lalai dan melupakan. Mari kita kunjungi kembali dan berterima kasih kepada mereka, walau hanya dalam seuntai doa.

Sumber gambar di sini


Artikel keren lainnya:

Jangan Menyerah, Jangan Pernah Menyerah

Saya pernah berada dalam kondisi yang sedemikian rumit sehingga sempat terpikir untuk pasrah dan menyerah. Saat-saat yang saya namai "kegelapan" akan masa depan. Ya, lantaran harapan yang wajar untuk merampungkan suatu proses, namun yang dihadapi saat itu hanyalah kebuntuan.

Kondisi fisik pun sempat menurun ketika itu. Sempat dua minggu lamanya menikmati perjuangan dengan waktu tidur yang sudah nyaris tidak terkirakan lagi. Untuk memaksimalkan kinerja, saya mengambil kesempatan berpuasa. Setidaknya, ada spirit kebahagiaan dan perjuangan dari puasa. Hal lainnya adalah agar ritme makan saya dapat terjaga karena puasa mendidik kedisiplinan.

Ketika para motivator nan bijak mengatakan bahwa tiadalah proses dapat mengkhianati hasil, saya merasakan hal tersebut. Bisa menuntaskan pekerjaan yang dahulunya dinaungi tabir kemustahilan adalah kepuasan yang teramat sangat.

Rasanya kelelahan dan ketegangan yang menyelimuti jiwa dan raga saat itu usai seketika. Berganti rasa kesyukuran.

Seperti perjuangan tim Liverpool untuk membalikkan kedudukan mereka yang tertinggal 0-3 sebelum pertandingan semifinal leg 2 melawan Barcelona. Rasa haru dan seakan tak percaya ketika seluruh pemain Liverpool mengerahkan kemampuan terbaiknya hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan.

Padahal dalam pertandingan tersebut, Liverpool tidak begitu diperhitungkan untuk dapat membalikkan keadaan, terlebih dua dari tiga punggawa lini depan mereka tidak dapat tampil karena cedera; Mohamed Salah dan Roberto Firmino.

Menariknya, dari sisi bangku penonton, Mo Salah tampak begitu santai dan menikmati jalannya pertandingan sambil mengenakan kaos bertuliskan "Never Give Up" yang berati "jangan pernah menyerah".

Seorang penulis buku "Berani Gagal (Dare to Fail" menuliskan pesan-pesan semangat sebagai berikut: "saat tak tersisa harapan, tak tersisa ketakutan". Dalam agama Islam, juga terdapat pesan senada yang berarti: "apabila kamu sudah memantapkan tekadmu, maka bertawakkallah (memasrahkan hasil setelah usaha optimal)".

Jangan pernah menyerah sampai akhir perjuangan kamu, siapa tahu kesuksesan sedang menanti kamu dan upaya kamu.

Foto: Koleksi pribadi Azhar Ilyas








Artikel keren lainnya:

Resah

Hati siapa tak luka
Kering kemarau tak kunjung reda
Di hingar bingar sosial media
Di jagad percakapan maya

Seakan tidak kenal usia
Mulai siswa taman kanak-kanak hingga dewasa
Meributkan tema yang sama
Tentang perebutan kuasa

Aku terhenyak saat mendengar perdebatan tajam
Khas orang dewasa
Namun terlakoni oleh balita
Perdebatan sengit nan tajam

Aku merasa ada yang tak beres
Tapi coba tetap tenang
Mungkin bercanda
Siapa yang mengajarkannya, tanyaku senyum

Ia menunjuk sang ayah dan sang ibu
Tiba-tiba senyumku menjadi miris
Kalau bukan sedikit hampa
Kenapa mereka, kenapa harus mereka


Banda Aceh, 7 Mei 2019



Artikel keren lainnya:

Kenapa Kita Enggan Memulai untuk Menulis Lagi

Suasana tampak lengang di Ramadan hari pertama. Banda Aceh seperti biasa ditinggal sejenak para pendatang. Namun keramaian segera mewarnai pusat-pusat jajanan takjil jelang waktu berbuka sebentar lagi, seperti yang sudah-sudah. Berbagai foto drone juga membuktikan penuhnya masjid-masjid besar di kota Banda Aceh, juga seperti yang sudah-sudah.

Artikel keren lainnya:

Susahnya Menyeberang Jalan di Kota Banda Aceh (Sebuah Renungan Sore Hari)

Bijak bestari berkata, perilaku kita di jalan raya mencerminkan budaya dan bahkan peradaban yang melingkupi kita. Sebagai pejalan kaki dan pengguna fasilitas umum, saya merasakan betapa sulitnya menyeberang di jalan raya kota Banda Aceh.

Artikel keren lainnya: